Webinar Series Program Studi Bahasa Inggris 2022

Pendidikan dan perempuan, kedua elemen yang berbeda namun tak dapat dipisahkan. Sistem pendidikan jika tak menyertakan perempuan maka itu bukan esensi pendidikan, karena pendidikan adalah bagimana menciptakan keadilan yang humanis. Karena dengan mengalienasi perempuan dari pendidikan, maka sama halnya dengan melanggengkan kebodohan untuk dominasi kekuasaan pada segelintir mahkluk.Partisipasi perempuan dalam pendidikan semakin mendapatkan momentumnya melalui indikator GDI (Gender Development Index) yaitu kesetaraan antara laki-laki dan perempuan dalam usia harapan hidup, pendidikan dan jumlah pendapatan.

Berkaca dari fakta tersebut, program studi Bahasa Inggris Widyatama mengangkat topik perempuan dan feminisme dalam webinar series 2022 di bulan Mei, dengan tajuk webinar “Feminisms on Learning Media”. Kegiatan ini menghadirkan dua pembicara yang ahli di bidangnya, Admiral Indra, S.S., M.A., serta Myra Mariezki Fathira, S.S., M.I.Kom. Acara webinar ini dihadiri oleh para peserta dari berbagai jenjang semester, baik dari internal maupun eksternal universitas Widyatama.

Kegiatan webinar series ini rutin diselenggarakan oleh program studi Bahasa Inggris sebagai bentuk konsistensi program studi dalam memberikan pengetahuan kepada masyarakat serta sebagai ajang promosi di program studi Bahasa Inggris. Acara webinar ini akan beralngsung hingga bulan Juli 2022, tentunya dengan topik dan para narasumber yang berbeda dengan latar belakang kelimuan yang beragam.