Kegiatan National University Debate Competition (NUDC) Universitas Widyatama 2022

Di tahun ini, Universitas Widyatama melalui biro kemahasiswaan menggelar National University Debating Championship (NUDC) dan Kompetisi Debat Mahasiswa Indonesia (KDMI) 2022, pada Kamis,12 Mei 2022, ajang tersebut diikutsertakan oleh 21 mahasiswa dari beberapa program studi. Kompetisi tersebut rutin dilaksanakan setiap tahunnya untuk mengembangkan kompetensi soft skill dan hard skill dari mahasiswa.

Acara dibuka oleh Kepala Biro Kemahasiswaan, Muchammad Fauzi, S.T., M.Log., yang sangat mendukung penuh kegiatan ini. Khusus untuk lomba NUDC Widyatama 2022, program studi Bahasa Inggris mengirimkan 6 delegasi mahasiswa untuk mengikuti kompetisi ini. Selain itu, pada ajang tersebut turut hadir para juri yang merupakan dosen program studi Bahasa Inggris, yaitu Dr. Deden Novan Setiawan Nugraha, S.S., M.Hum., Dr. Ervina C.M. Simatupang, S.S., M.Hum., dan Heri Heryono, S.S., M.Hum.

Kegiatan NUDC Widyatama 2022 berlangsung sengit dan persaingan yang ketat. Semua peserta menunjukkan skill kebahasaan dan pengetahuan umumnya dalam kompetisi NUDC Widyatama 2022. Karena dalam NUDC, selain sisi kebahasaan yang harus mumpuni, juga kemampuan analisis dan wawasan umum juga harus diperhatikan; terlebih dengan hadirnya motion yang diberikan oleh juri (panitia) 15 menit sebelum kompetisi berlangsung.